YATI, YULIANINGSIH (2022) ANALISIS KONFLIK TOKOH UTAMA DALAM NOVEL RE DAN PEREMPUAN KARYA MAMAN SUHERMAN (KAJIAN PSIKOLOGI SASTRA). Diploma thesis, IKIP PGRI PONTIANAK.
RINGKASAN SKRIPSI.pdf - Published Version
Download (85kB)
BAB I.pdf - Published Version
Download (110kB)
BAB II.pdf - Published Version
Download (273kB)
BAB III.pdf - Published Version
Download (111kB)
BAB lV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (208kB)
BAB V.pdf - Published Version
Download (86kB)
Abstract
Fokus penelitian ini adalah“ Bagaimana konflik tokoh utama dalam novel Re dan perempuan karya Maman Suherman?”. Dan Sub focus penelitian ini adalah (1) Bagaimana konflik internal tokoh utama dalam novel Re dan Perempuan Karya Maman Suherman? (2) Bagaimanakah konflik eksternal tokoh utama dalam novel Re dan Perempuan karya Maman Suherman?.
Tujuan utama dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konflik tokoh utama dalam novel Re dan perempuan Karya Maman Suherman. Adapun tujuan khususnya dalam penelitian ini pertama untuk mengidentifikasi konflik
internal tokohutamadalam novel Re dan perempuan Karya Maman Suherman. Kedua, untuk mengidentifikasi konflik internal tokoh utama dalam novel Re: dan perempuan Karya Maman Suherman. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, bentuk penelitian yaitu kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel Re dan Perempuan karya Maman Suherman, terdiri 330 halaman yang diterbitkanoleh KPG, Jakarta 28 April 2021. Teknik pengumpul data yang digunakan yaitu Teknik studi dokumenter. Alat pengumpul data yang digunakan untuk mengumpulkan data penelitian ini adalah human instrument, kartu pencatat data, alat tulis. Teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Triangulasi Teori dan meningkatkan ketekunan. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan Teknik analisis isi.
Berdasarkan hasil penelitian pada novel Re: dan perempuan Karya Maman Suherman ini maka secara umum dapat disimpulkan bahwa didalam novel ini terkandung berbagai macam konflik yang terdiri dari dua kategori, yakni konflik internal dan konflik eksternal. Secara khusus simpulan dari setiap sub focus dalam penelitian dapat dijabarkan sebagai berikut: 1. Konflik internal terdiri dari a) Kecemasan b) Rasa Bersalah c) Malu d) Kesedihan e) Kebencian 2. Konflik Eksternal mempunyai aspek yaitu a) Konflik fisikdan b) Konflik sosial.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Skripsi |
Divisions: | Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
Depositing User: | perpus review ikip |
Date Deposited: | 26 Aug 2022 08:54 |
Last Modified: | 26 Aug 2022 08:54 |
URI: | http://digilib.upgripnk.ac.id/id/eprint/1124 |