Search for collections on Repositori Universitas PGRI Pontianak

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA MATERI SISTEM KOMPUTER DI KELAS X SMA NEGERI 01 BOYAN TANJUNG

Hamisah, - and Ferry, Marlianto and Nurbani, - (2025) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA MATERI SISTEM KOMPUTER DI KELAS X SMA NEGERI 01 BOYAN TANJUNG. Teknologi Informasi. pp. 1-7. ISSN UNSPECIFIED

[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (290kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (416kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf

Download (465kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (521kB)
Official URL: UNSPECIFIED

Abstract

Penelitian
ini
bertujuan untuk melakukan pengembangan media
pembelajaran berbasis multimedia interaktif pada materi sistem komputer di SMA
Negeri 01 Boyan Tanjung. Mengetahui kelayakan dan respon pengguna terhadap
media pembelajaran berbasis multimedia interaktif. Teknik pengumpulan data
dengan pedoman wawancara, pedoman observasi, angket dan dokumentasi.
Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif. Model pengembangan yang
digunakan dalam penelitian ini adalah model ADDIE. Pengembangan dalam
media pembelajaran ini terdiri dari lima tahapan yaitu, tahap analisis, desain,
pengembangan, penerapan dan evaluasi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa
kelas X SMA Negeri 01 Boyan Tanjung. Tahap pengujian kelayakan produk
dilakukan oleh dua ahli media dan dua ahli materi. Hasil penelitian diketahui
bahwa penilaian kelayakan oleh ahli media mendapatkan skor 151 dari skor
maksimal sebesar 84 dengan kategori “sangat layak”. Penilaian kelayakan oleh
ahli materi mendapatkan skor 156 dari skor maksimal 88 dengan kategori “sangat
layak”. Rerata skor yang diperoleh dari penilaian uji coba skala kecil melibatkan
10 orang siswa kelas X SMA Negeri 01 Boyan Tanjung yaitu sebesar 738 dari
skor maksimal 880 dengan kategori “sangat baik”. Kemudian pada uji skala besar
melibatkan 30 orang siswa kelas X SMA Negeri 01 Boyan Tanjung yaitu sebesar
2259 dari skor maksimal 2640 dengan kategori “sangat baik” digunakan sebagai
media pembelajaran.
Kata Kunci: Multimedia interaktif, Media pembelajaran, Pendidikan Teknologi.

Item Type: Article
Subjects: Artikel
Divisions: Fakultas Mipa dan Teknologi > Pendidikan Teknologi Informasi
Depositing User: perpus review ikip
Date Deposited: 05 Jan 2026 03:32
Last Modified: 05 Jan 2026 03:32
URI: http://digilib.upgripnk.ac.id/id/eprint/3819

Actions (login required)

View Item
View Item