Search for collections on digilib

ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DITINJAU DARI SELF-EFFICACY PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 SUNGAI KAKAP

FILIA, ANGGRIANI (2022) ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DITINJAU DARI SELF-EFFICACY PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 SUNGAI KAKAP. Diploma thesis, IKIP PGRI PONTIANAK.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf] Text
SKRIPSI.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa dalam memahami masalah,merencanakan penyelesaian, menjalankan rencana, memeriksa kebenaran hasil jawaban ditinjau dari self – efficacy terhadap materi aritmatika sosial pada tingkat tinggi, sedang, dan rendah kelas VII SMP Negeri 1 Sungai Kakap. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini akan mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah ditinjau dari self-efficacy siswa pada tingkat tinggi, sedang, dan rendah. Adapun deskripsi datanya adalah Data Instrumen Angket Self- Efficacy, data kemampuan pemecahan masalah dan hasil wawancara. Kemudian dianalisis dan di pilih secara purpose sampling, masing-masing sebanyak 2 siswa dari tinggi, sedang dan rendah yang di pilih dijadikan sebagai subjek wawancara. Dapat di tarik kesimpulan bahwa self-efficacy siswa kelas VII B SMP Negeri 1 Sungai Kakap yaitu terbagi menjadi 3 yaitu self-efficacy tinggi, self-efficacy sedang, dan self efficacy rendah. Untuk kelompok pertama adalah siswa dengan self-efficacy tinggi yaitu berjumlah 2 siswa atau sebanyak 14% Dalam kemampuan pemecahan masalah siswa yang memiliki self-efficacy tinggi mampu menunjukan bahwa mereka mampu memenuhi 4 indikator dalam pemecahan masalah menurut Polya. Kelompok kedua adalah kelompok siswa yang memiliki self-efficacy sedang yaitu berjumlah 9 siswa atau sebanyak 64%. Dalam kemampuan pemecahan masalah siswa yang memeiliki self-efficacy sedang menunjukan bahwa mereka sudah mampu memenuhi indikator 1,2, dan 3 dalam pemecahan masalah menurut Polya. Mereka tidak mampu bmenyelesaikan indikator 4.. Kelompok ketiga adalah kelompok siswa yang memiliki self-efficacy rendah yaitu berjumlah 3 siswa atau sebanyak 22%. Dalam kemampuan pemecahan masalah siswa yang memiliki self efficacy rendah tidak mampu memenuhi semua indikator yaitu indikator 1,2,3, dan 4 pemecahan masalah menurut Polya.

Kata kunci : Kemampuan Pemecahan Masalah, self-efficacy

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Skripsi
Divisions: Fakultas Pendidikan Mipa dan Teknologi > Pendidikan Matematika
Depositing User: perpus review ikip
Date Deposited: 01 Sep 2022 05:14
Last Modified: 01 Sep 2022 05:14
URI: http://digilib.upgripnk.ac.id/id/eprint/1211

Actions (login required)

View Item
View Item